Trust3media-Purwakarta Pilkada serentak di Indonesia di pastikan akan dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang, di Beberapa Daerah sudah ramai terbentang beberapa sepanduk-sepanduk Bakal Calon Kepala Daerah, termasuk Kab. Purwakarta menjadi salah satu Daerah yang akan di pastikan melaksanakan Pilkada serentak tahun 2024, di karenakan masa jabat Bupati Purwakarta Hj. Anne Mustika atau yang kerap di sapa Ambu Anne ini, akan berakhir pada tahun 2023 tepat nya bulan September,
Maka dari itu di Kab. Purwakarta sudah banyak bermunculan bakal-bakal calon Bupati Purwakarta, namun Hal yang mengejutkan justru beredar nya kabar bahwa Ambu Anne siap kembali maju di Pilkada serentak di Kab.Purwakarta tahun 2024 mendatang, untuk mencalonkan kembali sebagai Bupati Purwakarta tahun 2024.
Ambu Anne sebagai Salah satu kader Partai Golkar belum lama ini mengaku telah bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dalam sebuah acara internal Partai di Bilangan Jakarta Barat.
Dalam pertemuan itu belum ada pembicaraan terkait Pilkada serentak di Kab. Purwakarta tahun 2024.
"Iya bertemu dengan pak Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, tapi tidak ada membahas persoalan pilkada," ujarnya mengutip dari Sinarjabar.com.
Namun tidak menutup kemungkinan apabila diperintahkan dirinya mengaku sudah sangat siap.
"Saya terserah pak ketum (Airlangga Hartarto) dan terserah partai. Kalau diperintah saya siap, kalau tidak juga saya siap," kata Ambu Anne pada Selasa, 21 Maret 2023.
Far(t3m)
0 Komentar